6 Buku Motivasi Sukses Bagi Generasi Milenial, Kamu Wajib Baca!
Posted by ulfahW
Posted on Desember 19, 2019
with No comments
Mendulang kesuksesan di usia muda merupakan impian hampir setiap orang, terutama generasi milenial yang memang memiliki segudang cita-cita. Hanya saja untuk mewujudkan mimpi itu kamu harus memiliki sumber motivasi, misalnya dari buku. Nah, berikut ini adalah 6 buku motivasi sukses yang wajib kamu baca sebagai generasi milenial.
1. Think and Grow Rich - Napoleon Hill
Tahukah kamu bahwa buku karya Napoleon Hill ini diterbitkan pertama kali pada tahun 1937? Meski sudah termasuk buku tua, tetapi sampai sekarang masih banyak orang yang membaca "Think and Grow Rich", lho. Alasannya tentu saja isi yang terkandung di dalam buku ini mampu menjadi motivasi sukses untuk banyak orang.
"Think and Grow Rich" sendiri adalah buku best seller pada masanya, sehingga digadang-gadang sebagai masterpiece dari buku motivasi yang pernah ada. Kamu akan memperoleh pengetahuan tentang dasar-dasar meraih kesuksesan yang diyakini mampu mengubah mindset-mu tentang kekayaan. Buku ini telah diterjmahkan ke dalam berbagai bahasa, termasuk Indonesia.
2. Mimpi Sejuta Dolar - Merry Riana
sumber: ebooks.gramedia.com
Buku ini cocok untuk kamu yang menyukai bacaan tentang kisah hidup orang-orang sukses. "Mimpi Sejuta Dolar" adalah buku yang berisi perjalan hidup Merry Riana pada saat kuliah di Singapura. Demi mewujudkan mimpinya memiliki satu juta dollar, Merry harus berusaha ekstra keras dan semaksimal mungkin.
Seperti kata orang bijak bahwa usaha tidak pernah mengkhianati hasil dan begitu pula yang akhirnya dialami oleh Merry Riana. Uang sejuta dolar yang diimpikan Merry akhirnya terkumpul pada usia 26 tahun. Kini siapa yang tidak mengenal sosok Merry Riana, seorang motivator muda dan pengusaha sukses di Indonesia.
3. The Magic of Thinking Big - David J. Schwartz
sumber: kobo.com
Buku selanjutnya yang wajib kamu baca sebagai generasi milenial adalah karya dari seorang guru besar Universitas Georgia. Selain profesi tersebut David J. Schwartz juga dikenal sebagai penulis buku-buku motivasi di Amerika Serikat. Salah satu bukunya yang telah menginspirasi banyak orang adalah "The Magic of Thinking Big".
"The Magic of Thinking Big" diterbitkan pada tahun 1959 dan berisi berbagai hal tentang kekuatan berpikir. Schwartz juga menjelaskan secara gamblang mengenai penyebab banyak orang merasa takut dan ragu untuk mewujudkan mimpi besar di dalam hidupnya. Jadi sebagai generasi milenial kamu sudah seharusnya membaca buku ini, ya.
4. Never Too Young to Become a Billionare - Yasa Singgih
sumber: goodreads.com
Pernah tidak kamu mendengar salah satu branded terkenal dari fashion pria 'Men's Republic'? Nah, ternyata ada kisah motivasi yang bisa kamu petik di balik kesuksessan dari founder-nya, Yasa Singgih. Tenang saja! Kamu hanya perlu membaca "Never Too Young to Become a Billionare" untuk mengetahui sekelumit kisahnya, kok.
Jadi dalam buku "Never Too Young to Become a Billionare", Yasa Singgih menceritakan tentang perjalanan hidupnya meraih sukses di usia 20 tahun. Lengkap dengan semua strategi dan rahasia yang diterapkan Yasa Singgih sampai akhirnya bisa menjadi pebisnis muda. Buku ini akan cocok sekali kamu baca jika mempunyai mimpi untuk menggeluti dunia bisnis.
5. Millenials into Leadership - Lisa Orrell
sumber: speakersgold.com
Seringkali jiwa kepemimpinan yang kurang menjadi hambatan terbesar seseorang untuk meraih kesuksesan. Padahal salah satu pondasi penting untuk sukses, apalagi di usia muda, adalah memiliki jiwa kepemimpinan. Pasalnya hal itu akan membantumu untuk mengelola kepercayaan diri, tekad, dan juga keyakinan untuk maju.
Maka dari itu Lisa Orrell hadir dengan "Millenials into Leadership" demi membantu untuk menciptakan jiwa kepemimpinan dalam dirimu. Buku yang memang didedikasikan kepada para generasi milenial ini akan membuka wawasanmu. Khususnya bahwa pekerjaan apapun bisa sukses selama ada jiwa kepemimpinan.
6. Your Job is not Your Career - Rene Suhardono
sumber: bookabuku.com
Apakah kamu percaya bahwa kebanyakan orang Indonesia bekerja tidak sesuai dengan passion-nya? Dua alasan besar yang menyebabkannya adalah keinginan mengikuti tren dan gaji. Padahal bekerja sesuai dengan kemampuan akan membuatmu lebih merasa enjoy dan bersemangat untuk terus maju.
Rene Suhardono hadir membawa solusi melalui bukunya yang berjudul "Your Job is not Your Career". Buku ini akan membuka mata dan pengetahuanmu bahwa perjalanan hidup membutuhkan motivasi dan tujuan yang pasti. Kedua hal itulah yang bisa membantumu untuk mencapai sukses dengan sebenar-benarnya dirimu.
Nah, itulah enam buku motivasi sukses yang wajib kamu baca, generasi milenial! Semoga bermanfaat.
0 Comments:
Posting Komentar